Acara Penamatan Ke 17 dan Gelar Karya SMKN 3 Pangkep dengan Prestasi Gemilang

    Acara Penamatan Ke 17 dan Gelar Karya SMKN 3 Pangkep dengan Prestasi Gemilang
    SMKN 3 Pangkep berhasil meraih banyak penghargaan dan prestasi berkat kerjasama seluruh warga sekolah di bawah kepemimpinan H. Nurdin B, S.Pd, M.Pd.

    PANGKEP - SMKN 3 Pangkep merayakan momen penting dengan mengadakan acara Penamatan Sekolah yang dihadiri oleh siswa/siswi kelas XII yang telah lulus sebanyak 162 orang. Setiap siswa didampingi oleh orang tua masing-masing, menjadikan acara ini penuh dengan suasana kebahagiaan dan kebanggaan.Senin, 13 Mei 2024,

    Acara ini turut dihadiri oleh berbagai tamu undangan penting, termasuk Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wil IX Kabupaten Pangkep, Kasi Bidang SMK Wilayah IX Kabupaten Pangkep, Pengawas Sekolah, Ketua Komite, Kepala Sekolah SMK se-Kabupaten Pangkep, Camat Minasate'ne, Lurah Minaste'ne, Danramil Minaste'ne, Polsek Minaste'ne, dan lain-lain.

    Berbarengan dengan perayaan Hari Pendidikan Nasional, SMKN 3 Pangkep berhasil meraih banyak penghargaan dan prestasi berkat kerjasama seluruh warga sekolah di bawah kepemimpinan H. Nurdin B, S.Pd, M.Pd. Adapun prestasi-prestasi yang telah diraih selama bulan Mei 2024 adalah sebagai berikut:

    1. Penghargaan dari Gubernur atas penilaian sekolah dalam menyalurkan atau mendapatkan pekerjaan bagi lulusan tahun 2023 

    2. Juara 2 Lomba LKS SMK Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dalam bidang Teknik Kelistrikan.

    3. Juara 2 Lomba LKS SMK Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dalam bidang Teknologi Informasi Piranti Lunak untuk Bisnis.

    4. Juara 1 Jurnalistik Remaja pada Lomba PMR di SMAN 1 Parepare tingkat Sul-Sel.

    5. Juara 1 Travelling Pos Donor Darah pada Lomba PMR di SMAN 1 Parepare tingkat Sul-Sel.

    6. Juara 1 Travelling Pos Remaja Sehat Peduli Sesama pada Lomba PMR di SMAN 1 Parepare tingkat Sul-Sel.

    7. Juara 2 Travelling Pos Pertolongan Pertama pada Lomba PMR di SMAN 1 Parepare tingkat Sul-Sel.

    8. Juara 2 Pasang Bongkar Tandu pada Lomba PMR di SMAN 1 Parepare tingkat Sul-Sel.

    9. Kontingen Terkompak pada Lomba PMR di SMAN 1 Parepare tingkat Sul-Sel.

    Pada acara penamatan ini, Kepala Sekolah bersama Kepala Bidang SMK Wil IX Pangkep dan Pengawas Sekolah memberikan piagam penghargaan dan ucapan terima kasih secara langsung kepada para siswa berprestasi yang telah berjuang keras sehingga mendapatkan prestasi gemilang.

    Selain itu, kegiatan penamatan juga dirangkaikan dengan Gelar Karya Project Pelajar Pancasila dengan tema "Bangunlah Jiwa Raganya" untuk siswa kelas X. Kegiatan ini mencakup pemutaran video dokumentasi tentang bahaya rokok, anti perundungan (bullying), kecanduan game online, dan kegiatan kuliner makanan sehat.

    Melalui kegiatan Penamatan dan Gelar Karya ini, SMKN 3 Pangkep berharap kerjasama yang baik antara semua warga sekolah dan pihak-pihak instansi/industry yang telah bekerjasama dan telah mendukung dapat terus terjalin dan ditingkatkan di masa mendatang demi mencerdaskan anak bangsa ( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Bupati MYL Pangkep Luncurkan Penyaluran...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Minasatene Didampingi Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Tana Toraja: The Enchanting Land Where Life and Death Dance in Harmony
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    PT Semen Tonasa Raih Sertifikasi ISO Terintegrasi dari Sucofindo
    Hari ini Paslon Nomor 1 MYL- ARA Gelar Kampanye Akbar di Bungoro, Ditaksir Ratusan Ribu Masyarakat Pangkep Hadir dan Terancam Macet
    Mantan Bupati Pangkep, Brigjen (Purn) Andi Baso Amirullah, Nyatakan Dukungan untuk Paslon Nomor Urut 1 MYL- ARA
    Wakajati Sulsel Ikuti Tiga Ekspose Perkara Pengajuan Restorative Justice, Dua Diterima dan Satu  Ditolak 
    Tunjukkan Rasa Kepedulian, PT Semen Tonasa Gelontorkan Bantuan Kemanusiaan Terhadap Korban Bencana Banjir dan Tanah Longsor di Luwu
    TP PKK Pangkep Borong 7 Juara Lomba Peringatan HKG ke-50 Sulsel
    Mantan Bupati Pangkep, Brigjen (Purn) Andi Baso Amirullah, Nyatakan Dukungan untuk Paslon Nomor Urut 1 MYL- ARA
    Sikap Memicu Perpecahan, Dandim 1421 Pangkep Letkol Inf Hengky Vantriardo Kecam Pernyataan Anggota Komisi 1 DPR RI  Efendi Simbolon yang Tidak Terpuji
    PT Semen Tonasa Raih Sertifikasi ISO Terintegrasi dari Sucofindo
    Kapolsek Bungoro Hadiri Giat Sosialisasi Penanganan ATS Berbasis Lokal Di Rm.Dewakang.
    Jumat Bersih, Kapolsek Bungoro Bersama Personilnya Kerja Bakti Di Masjid Ar-Ridwan Bungoro
    Kebakaran Satu Unit Rumah Panggung di Kampung Bulu Batue  Bontomatene  Segeri, Kerugian di Taksir  Rp 100 Juta
    Tidak Kenal libur, Koramil 1421-02 Minasatene Kodim 1421/Pangkep Kapten Inf Muh Nawir  Bersama Anggota Gelar  Pembersihan Lingkungan Selokan
    Sinergitas TNI-POLRI, Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa Dalam Laksanakan Sambang DDS Kepada Warga Binaan
    Kajati SulSel Leonardo  Eben Ezer Simanjuntak Buka Rapat Kerja Daerah Kejaksaan Tinggi SulSel 2023

    Ikuti Kami